LDR-an.
Ketika corona masih mewabah, rasa rindupun kian membuncah. Sedianya sudah berkumpul bersama keluarga, namun apa mau dikata, manusia tak lagi kuasa. Hanya Allah yang Maha Segalanya.
Tiket pesawat udara yang sudah terbelipun harus dibatalkan. Bahkan dikembalikan tanpa tahu kapan harus dijadwal ulang. Akan menjadi hari - hari yang panjang, hingga tiba masanya bisa sungkem kedua orangtua. Akan menjadi penantian panjang, hingga tiba masanya bertemu anak - anak, belahan jiwa, dan sanak saudara, serta tetangga.
.
Kita, manusia, hanya seorang hamba dari Sang Maha Pencipta. Mau sombong apa kita, ketika dengan makhluk tak tampak saja semua kalang kabut. Takut. Tak ada satupun yang pernah menduga. Tak ada satupun yang siap. Tapi tatkala wabah itu melanda, semua baru merasa. Betapa tiada berdayanya manusia.
.
Lahaula wala quwwata illabillahil 'aliyyil adhiim. Tak ada daya dan kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah.
Sunday, May 24, 2020
Sunday, April 19, 2020
EPISODE ORA ISO MULIH
Lagunya Mas Didi Kempot yang berjudul Ora Iso Mulih memang pas banget dengan kondisi pandemi saat ini. Banyak para perantau yang harus menunda rasa rindunya untuk tetap di tempat kerjanya. #TundaMudik Demikian hastag yang dipakai oleh Satgas penanganan Covid-19 negeri kita.
Momen lebaran adalah momen yang ditunggu oleh para perantau untuk bisa melepas rindu dengan orangtua, keluarga, sanak saudara, kawan dan tetangga. Momen silaturrahim akbar yang menjadi ciri khas bangsa Indonesia. Inilah budaya kita, yang harus kita jaga bersama. Namun, di musim pandemi corona, niatan kita untuk melestarikan budaya mudik di tahun 2020, kita tunda dulu. Kita pause dulu. Ada masanya kita play lagi.
Yang di Jakarta, tetaplah di Jakarta. Yang di Propinsi, tetaplah di Propinsi saat ini tinggal. Yang di luar negeri seperti saya dan jutaan diaspora Indonesia di seluruh penjuru dunia, bersabarlah, in shaa Allah ada masanya kita bisa pulang ke kampung halaman.
Memang tak mudah. Ini sangat sulit! Itulah yang sedang kita alami. Namun jangan takut, kita tak sendiri. Kita harus senantiasa optimis.
Lebih dari 200 negara di dunia mengalaminya. Lebih 2 juta manusia sudah terkena virus ini. Tak hanya rakyat biasa, para pekerja kesehatan pun turut terkena.
Semua kita rentan terkena. Tanpa kecuali.
Friday, April 10, 2020
SEDIH HATI KAMI: JENAZAH PERAWAT KOK DITOLAK
Membaca berita hari ini hati kami tersayat. Khususnya kami yang berprofesi sebagai perawat. Pedih rasanya.
Perawat adalah salah satu profesi diantara profesi lainnya yang sedang berjuang di tengah wabah corona.
Apakah pantas ketika seorang pejuang gugur di medan laga, lantas ditolak jenazahnya?
Kami bukan teroris. Kami bukan anarkis.
Walaupun sebagian orang menyebut kami pahlawan, tapi ketahuilah bahwa kami tak butuh itu. Kami hanya perlu dukungan. Kami hanya perlu kerjasama.
Jika ada diantara sejawat kami gugur di medan laga, terimalah mereka dengan baik. Jangan tolak jenazahnya.
Jenazah, apapun profesinya, apapun agamanya, apapun sukunya, mereka tak pernah minta pekuburan khusus, mereka tak pernah minta penghormatan khusus. Mereka hanya perlu dikuburkan dengan baik layaknya jenazah manusia pada umumnya.
Siapapun anda, beritahulah keluarga anda, saudara anda, tetangga anda, jangan sekali - kali menolak jenazah korban covid-19.
Tetaplah semangat sejawatku, dimana saja kalian berada.
Qatar, 9 April 2020.
Wednesday, April 08, 2020
CARA MUDAH TRANSFER UANG KE INDONESIA DARI WESTERN UNION QATAR
Di musim pandemi corona, pemerintah Qatar menutup sementara layanan transfer uang melalui Money Exchanges dan layanan pengiriman uang lainnya sejak 26 Maret 2020. Keputusan ini berlaku sampai dengan pemberitahuan berikutnya.
Di musim normal, para pekerja migran di Qatar biasa mengirimkan uang melalui Money Exchanges dan layanan online banking. Layanan Money Exchanges banyak dipakai oleh banyak pekerja, khususnya para pekerja buruh (labour). Nah, ditengah kondisi wabah covid-19, demi upaya pencegahan penularan virus corona, maka layanan tersebut ditutup sementara.
Dengan ditutupnya layanan Money Exchanges, para pekerja migran Indonesia di Qatar bisa memanfaatkan beberapa layanan pengiriman uang. Layanan tersebut diantaranya adalah Online banking, Ooredoo money, Western Union yang bekerjasama dengan Al fardan Exchange, dan layanan online dari exchanges lainnya.
Artikel ini akan menjelaskan cara pengiriman uang dari Qatar ke Indonesia melalui layanan Western Union yang bekerjasama dengan Al fardan Exchange. Berikut ini langkah - langkah yang harus anda ikuti:
Thursday, March 26, 2020
INSHA ALLAH
Artikel ini bukan
murni buah pikiran saya. Artikel ini menuliskan kembali apa yang telah
disampaikan oleh Prof. Dr. Quraish Shihab. Beliau dan putrinya Najwa Shihab
mengisi sebuah acara ramadhan 1440 H dengan tajuk Shihab dan Shihab. Topik yang
akan saya tulis kali ini berjudul Inshaa Allah.
Tentu kita tidak asing
dengan kata yang satu ini. Sering sekali kita mengucapkan, sering sekali pula
kita mendengarnya. Lantas, apa makna yang sebenarnya dari kata Inshaa Allah?
Simak uraian Prof. Dr. Quraish Shihab berikut ini.
Tanda-tanda pengabdian
dan kepatuhan kepada Allah itu ada 3:
1. Menjadikan setiap
aktivitas sebagai wujud kepatuhan atas perintah dan menjauhi segala
laranganNya.
2. Apa yang kita
genggam atau miliki saat ini adalah milik Allah.
3. Tidak berkata
memastikan apa yang kita lakukan kecuali dengan Insha Allah.
Tidak ada yang terjadi
kecuali kehendak Allah. Tapi jangan menggantungkan segala sesuatu kepada Allah
tanpa adanya usaha dari kita sebagai umat manusia. Inshaa Allah diucapkan
setelah usaha ditanamkan dalam diri kita.
Ucapan inshaa Allah
untuk "li tabarruk" mencari keberkahan Allah.
Pangkalan tempat
muslim bertolak itu Allah dan pelabuhan tempat bersauh adalah Allah. Semua dari
Allah. Apa yang dikehendaki Allah itulah yang terjadi. Yang tidak dikehendaki
Allah tidak akan terjadi.
Wallohu'alam
bisshowab.
Tuesday, March 24, 2020
CORONA OH CORONA
Corona Oh Corona
Namamu tenar dimana-mana
Tiap hari tiap masa di penjuru
dunia
Namamu disebut tanpa jeda
Dunia maya menjadi media
Menyebar berita tentang corona
Dari Wuhan di Negeri Cina
Hingga Italia di Benua Eropa
Indonesia nun jauh disana
Corona datang tanpa diduga
Masyarakat tak berharap duka
Pemimpin bimbang kini kau tiba
Corona Oh Corona
Virusmu sungguh terlalu
Tak hanya puluhan ribu
Namun ratusan ribu
Terkena dampak ulah jahatmu
Kami tak pernah tahu
Sampai kapan wabah ini berlalu
Tuhan tempat kami mengadu
Memohon Dia menjauhkan risau
Kami yakin ini takdirMu
Manusia berharap dengan memujaMu
Berharap Engkau tenangkan kalbu
Memohon kemurahan dan belas
kasihMu
Dukhan, 24 Maret 2020
Monday, March 23, 2020
KUMPULAN DO'A DARI PARA KYAI DALAM MENGHADAPI WABAH CORONA
Do'a termasuk
ibadah. Do'a seorang hamba kepada Tuhan merupakan sebuah pengakuan bahwa seorang hamba
tetaplah hamba. Seorang hamba hanya patut berharap kepada Allah SWT sebagai
Sang Pencipta.
Ditengah pandemi
Covid-19, banyak sekali panduan do'a yang bisa kita amalkan. Berikut ini adalah
kumpulan do'a dari beberapa Kyai. Semoga bisa kita amalkan dan menjadi wasilah
agar wabah corona segera berlalu. Semoga Allah SWT mengabulkan do'a-do'a
kita.
1. AMALAN DO'A DAN NASIHAT DARI KYAI MUSTOFA BISRI (GUS MUS)
Assalamu'alaikum
warahmatullahi wabarakatuh. Semoga kita semua dilindungi oleh Allah, selamat,
sehat wal afiat lahir dan batin.
Waba'du;
menghadapi Covid-19, ikhtiar lahir sudah dilakukan secara _massal_ (dan bahkan
mirip 'kepanikan umum'). Tapi, sebagai hamba-hamba beriman, kita tidak boleh
melupakan ikhtiar batin, mendekat serta memohon kepada Tuhan kita dan Tuhannya
segala virus.
Kita --yang beragama Islam-- bisa misalnya:
Kita --yang beragama Islam-- bisa misalnya:
Subscribe to:
Posts (Atom)