Tuesday, March 24, 2020

CORONA OH CORONA



Corona Oh Corona
Namamu tenar dimana-mana
Tiap hari tiap masa di penjuru dunia
Namamu disebut tanpa jeda

Dunia maya menjadi media
Menyebar berita tentang corona
Dari Wuhan di Negeri Cina
Hingga Italia di Benua Eropa

Indonesia nun jauh disana
Corona datang tanpa diduga
Masyarakat tak berharap duka
Pemimpin bimbang kini kau tiba

Corona Oh Corona

Virusmu sungguh terlalu
Tak hanya puluhan ribu
Namun ratusan ribu
Terkena dampak ulah jahatmu

Kami tak pernah tahu
Sampai kapan wabah ini berlalu
Tuhan tempat kami mengadu
Memohon Dia menjauhkan risau

Kami yakin ini takdirMu
Manusia berharap dengan memujaMu
Berharap Engkau tenangkan kalbu
Memohon kemurahan dan belas kasihMu

Dukhan, 24 Maret 2020


Monday, March 23, 2020

KUMPULAN DO'A DARI PARA KYAI DALAM MENGHADAPI WABAH CORONA


Do'a termasuk ibadah. Do'a seorang hamba kepada Tuhan merupakan sebuah pengakuan bahwa seorang hamba tetaplah hamba. Seorang hamba hanya patut berharap kepada Allah SWT sebagai Sang Pencipta. 

Ditengah pandemi Covid-19, banyak sekali panduan do'a yang bisa kita amalkan. Berikut ini adalah kumpulan do'a dari beberapa Kyai. Semoga bisa kita amalkan dan menjadi wasilah agar wabah corona segera berlalu. Semoga Allah SWT mengabulkan do'a-do'a kita. 


1. AMALAN DO'A DAN NASIHAT DARI KYAI MUSTOFA BISRI (GUS MUS)
Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh. Semoga kita semua dilindungi oleh Allah, selamat, sehat wal afiat lahir dan batin.

Waba'du; menghadapi Covid-19, ikhtiar lahir sudah dilakukan secara _massal_ (dan bahkan mirip 'kepanikan umum'). Tapi, sebagai hamba-hamba beriman, kita tidak boleh melupakan ikhtiar batin, mendekat serta memohon kepada Tuhan kita dan Tuhannya segala virus.
Kita --yang beragama Islam-- bisa misalnya:

Saturday, March 21, 2020

THINK


Ketika para pemimpin negeri, petugas kesehatan dan pelayan publik lainnya bekerja untuk mengatasi Corona, tetaplah anda dirumah. 

Lantas apa yang bisa dilakukan?
Bersih-bersih rumah, masak yang enak, makan yang cukup, agar kondisi kesehatan terjaga. Lainnya apa lagi? Cari tau sendiri ya😊

Trus apa lagi?
Gunakan sosial media dengan bijak. Jangan karena niat baik berbagi informasi, tapi informasi yang anda bagi malah info yang tidak benar.

Seperti kita tahu bahwa tingkat literasi warga Negeri +62 tergolong rendah. Termasuk saya.

Friday, March 20, 2020

Ketika Kehidupan Terdampak Corona


Saat ini dunia sedang dijangkiti virus corona, yang kemudian dikenal dengan Covid-19. Virus ini bermula dari Kota Wuhan, Cina. Kemudian menyebar ke berbagai negara di dunia, termasuk Qatar. Pada 11 Maret 2020, Direktur Jenderal WHO, dr. Thedros Gebreyesus mengumumkan bahwa covid-19 dinyatakan sebagai pandemik. Pernyataan beliau disampaikan di Geneva, Swiss.

29 Februari 2020, Pemerintah Qatar mengumumkan kasus pertama covid-19. Pihak Kemenkes Qatar mengumumkan bahwa Call Center Covid-19 di Qatar bisa dihubungi di nomor 16000. Informasi lengkap seputar Covid-19, berapa banyak kasus yang ada, tanya jawab, dan material edukasi bisa diakses di laman MoPH Qatar.

Per Jumat, 20 Maret 2020 jam 13:44 Waktu Qatar, Qatar telah melakukan 9460 uji covid-19. Dari sekian sampel, 460 dinyatakan positif, dan 10 orang telah dinyatakan pulih.

Artikel ini akan mengulas dari waktu ke waktu bagaimana upaya pemerintah Qatar memblokade penyebaran virus covid-19. Ditengah kondisi blokade 4 negara tetangganya, Qatar sangat serius menangani pandemik corona.

Wednesday, September 11, 2019

Tausiyah Gus Qoyyum Tentang Mengangkat Tangan Saat Berdo'a



Dalam sebuah tausiyah, Gus Qoyyum menyampaikan bahwa Baginda Rasulullah SAW pernah bersabda, menceritakan firman Allah SWT didalam hadits qudsi.

Apabila hamba Allah berdoa dengan mengangkat satu jari, doanya begini (beliau mencontohkan dengan mengangkat jari telunjuk tangan kanan). Tidak mengangkat dua tangan, mengangkat satu jari.

Allah mengatakan "HambaKu telah mengikhlaskan niat amalnya untukKu karena Aku." Bukan untukKu karena Aku. Mengangkat satu jari ketika berdoa.

Saturday, July 06, 2019

KINI PERPANJANGAN STR 10 HARI BERES!


Alhamdulillah proses perjangangan STR (Surat Tanda Registrasi) beres hanya dalam waktu 10 hari. Wow! cepat sekali dan semuanya online!

Sebelum melanjutkan artikel ini, saya atas nama pribadi sebagai seorang pekerja di bidang kesehatan (NURSE) ingin mengucapkan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemerintah Indonesia, khususnya KTKI (Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia) yang telah melakukan proses online di bidang pengurusan STR, baik itu yang baru maupun perpanjangan. Tentu masih ada yang perlu diperbaiki dan ditingkatkan, tapi patutlah kita sebagai warga bangsa untuk menghargai dan mengapresiasi setiap upaya untuk menuju ke arah yang lebih baik. Jika hari ini membutuhkan proses hingga 10 hari, mungkin kedepannya 3 hari bisa selesai. Aamiin.

Perlu kita ketahui bersama bahwa mandat KTKI tertuang di dalam Peraturan Presiden No. 90 Tahun 2017.  Munculnya PerPres ini mengingat adanya 2 UU yang telah muncul sebelumnya yaitu:

"bahwa untuk melaksanakan ketentuan Pasal 43 Undang Undang Nomor 36 Tahun 2014 tentang Tenaga Kesehatan, Pasal 52 ayat (3) Undang-Undang Nomor 38 Tahun 2014 tentang Keperawatan, perlu menetapkan Peraturan Presiden tentang Konsil Tenaga Kesehatan Indonesia."
Langsung saja, berikut langkah-langkah dan pengalaman saya dalam memperpanjang STR secara online melalui laman KTKI (Aplikasi STR Online Versi 2.0.):

Monday, July 01, 2019

PIDATO LENGKAP JOKOWI DALAM RAPAT PENETAPAN PRESIDEN & WAKIL PRESIDEN 2019 - 2024

PIDATO LENGKAP PAK JOKO WIDODO USAI PENETAPAN PRESIDEN DAN WAKIL PRESIDEN TERPILIH OLEH KOMISI PEMILIHAN UMUM

Assalamualaikum warrahmatullahi wabarakatuh.

Selamat sore, salam sejahtera, shalom, om swastiastu, namo budhaya, salam kebajikan.

Bapak, Ibu sekalian.
Alhamdulillah, kita semuanya bersyukur KPU telah menyelesaikan tugas konstitusionalnya untuk menetapkan capres cawapres terpilih melalui pleno terbuka yang baru saja kita ikuti.

Saya dan Pak Kiai Ma'ruf Amin mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh rakyat kepada kami berdua untuk melanjutkan tugas sejarah, membawa seluruh rakyat Indonesia menuju Indonesia maju yang bermartabat, sejajar dengan negara-negara lain di dunia.