Sebuah hal istimewa bagi saya sebagai seorang TKI adalah ketika bisa bersilaturahmi dengan public figur nasional. Hanan Attaki, seorang dai muda asal Aceh. Setiba di Qatar, beliau telah mengisi tausiyah di Alkhor, Messaeed dan Alkhor.
Foto by Arief Hidayat |
Semalam beliau mengisi safari dakwah di Wilayah Dukhan. Acara dihadiri oleh ratusan warga Paguyuban Keluarga Dukhan. Bapak-bapak, Ibu-ibu serta anak-anak.
Topik tausiyah tentang Kunci Meraih Ketenangan Hati. Beliau banyak berkisah tentang kehidupan para Nabi, Sahabat dan orang-orang sholih. Beliau berkisah bahwa setiap manusia memiliki permasalahan hidupnya masing-masing. Setiap individu pasti pernah merasakan galau, bete, baper, gelisah, dan bermacam permasalahan hidup lainnya.
Setiap permasalahan yang timbul adalah salah satu cara Allah untuk menjadikan diri kita semakin dewasa dan tangguh. Yang terpenting adalah setiap kita harus selalu ingat bahwa ada Allah Yang Maha Besar. Sebesar apapun masalah yang kita alami, tak ada apa-apanya jika dibandingkan dengan keMahaBesaran Allah Azza Wajalla.
Photo by Arief Hidayat |
Dalam surah Ar Ra'd, kita diingatkan untuk senantiasa berdzikir kepada Allah.
الَّذِينَ آمَنُوا وَتَطْمَئِنُّ قُلُوبُهُم بِذِكْرِ اللَّهِ ۗ أَلَا بِذِكْرِ اللَّهِ تَطْمَئِنُّ الْقُلُوبُ ١٣:٢٨
“(Yaitu) orang-orang yang beriman dan hati-hati mereka menjadi tenteram dengan berdzikir (mengingat) kepada Allah. Ingatlah, hanya dengan berdzikir (mengingat) kepada Allah-lah, hati akan menjadi tenteram”. [QS Ar Ra’d/ 13:28].
Dengan berdzikir maka kita akan memperoleh ketenangan hati. Berdzikir yang dimaksud tak sekedar dzikir dalam lafadz, melainkan berdzikir dalam hati kita. Rasakan kedekatan Allah dalam setiap langkah kehidupan kita.
Dengan hati yang tenang, maka kita pun akan mendapatkan hidup yang tenang.
Dukhan, 21 April 2018